NEWS UPDATE :

Azan itu Panggilan Suci, maka sebaiknya harus terdengar jelas

28/04/12


Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mahfudz Siddiq menyatakan, volume suara azan di masjid tak perlu diatur. Hal ini diungkapkannya terkait pernyataan Wakil Presiden Boediono yang mewacanakan pengaturan azan.

"Pentas musik di ruang terbuka dan malam hari saja tidak pernah diatur soal volume suaranya," kata Mahfudz kepada merdeka.com, Sabtu (28/4).

Ketua Komisi I DPR ini menyatakan, pengaturan pembatasan suara azan dengan pengeras suara hanya ada di negara-negara barat yang mayoritas penduduknya non-muslim. Sementara di Indonesia yang mayoritas penduduknya muslim, pengaturan itu tak perlu dibuat.

"Mereka (masyarakat) tidak punya masalah tentang hal ini. Tidak perlu (diatur)," kata dia.

Sebelumnya, Wakil Presiden Boediono meminta agar suara azan diatur tidak terlalu keras dikumandangkan. Pernyataan ini diungkapkan wapres saat membuka acara Muktamar VI Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta. Dalam acara itu, Boediono meminta agar umat Islam lebih memperhatikan masjid sebagai pusat peribadatan.


Sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/pks-azan-jangan-diatur-atur.html



0 komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright PKS Samarinda Ulu 2012 | Design by PKS TEMPLATE | Powered by Blogger.com.